Senin, 06 Juli 2020
Warga Desa Binaanya Tenggelam, Babinsa Wonosari Bantu Proses Pencarian
KENDAL,PEGANDON - Mendapat laporan bahwa ada warga desa binaanya yang tenggelam terbawa arus kali Bodri, babinsa Wonosari serda Sonhaji langsung turut dalam proses pencarian korban di sepanjang aliran kali tersebut, Sabtu (04/07).
Menurut Serda Sonhaji, Korban meninggal bernama Ahmad Setyawan karena terbawa arus kali bodri saat memancing. "kami belum bisa memastikan apa penyebab korban jatuh dan terbawa arus sungai, kemungkinan besar karena terpeleset dan korban tidak bisa berenang", jelasnya.
Babinsa wonosari tersebut menambahkan, bahwa sebagai babinsa setiap ada kejadian atau perkembangan situasi diwilayah binaanya, dia harus tanggap, dan setelah mendapat laporan, dia bersama Bhabinkamtibmas dan tim SAR membantu warga dalam proses pencarian korban. "KIta datangi TKP, membantu melakukan pencarian, dan kita laporkan ke komando atas, dan korban sudah kita ketemukan dalam keadaan meninggal sekitar 200meter dari lokasi terakhir korban", imbuhnya.
Muji Ahmadi, tetangga korban menjelaskan bahwa korban berangkat memancing sekitar pukul 11.00 siang, dan sampai sore tidak ada pulang ke rumah. "Warga langsung lakukan pencarian di sekitar lokasi sampai larut malam, setelah tidak ketemu kami lanjutkan hari ini dengan bantuan dari koramil,polsek dan tim SAR", tandasnya.(pendim15/bz)
Babinsa Koramil Weleri, Bantu Pengamanan Karnaval Siswa Sekolah Di Desa Binaannya
KENDAL - Babinsa karanganom Serda priyono anggota Koramil 04/Weleri Melaksanakan pengamanan kegiatan Karnaval dan Pentas Seni MI NU 71 Ung...
-
Kendal, - Babinsa Koramil 11/Kaliwungu Kodim 0715/Kendal Serda Agus bersama personil Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten ...
-
KENDAL – Dalam rangka pencegahan Covid 19, Serka Sugito Babinsa Banyutowo Koramil 01/Kendal Kodim 0715/Kendal bersama Bhabinkamtib...
-
KENDAL - Dandim Kendal Letkol Inf Iman Widhianto ST mengajak seluruh jajarannya untuk berhemat dan pola hidup sederhana. Dengan berhemat s...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar