Kamis, 13 Januari 2022

Babinsa Darupono Bantu Proses Fogging Di Wilayah Binaannya

 

KENDAL - Dalam rangka mendukung upaya mencegah penyebaran wabah demam berdarah babinsa Darupono Serda Agus turut terjun mendampingi dan membantu pelaksanaan foging oleh petugas kesehatan dari Puskesma Kaliwungu di wilayah binaanya, Kamis (13/01/22).

Serda Agus mengatakan, sebagai seorang babinsa dirinya harus selalu hadir dan tampil dalam setiap kegiatan yang sifatnya untuk membantu masyarakat di wilayah binaannya. "biasannya kita bersama sama dengan bhabinkamtibmas juga, tp saat ini sedang berhalangan hadir, yang penting tugas terlaksana dan hasil dari foging yang di laksanakan mampu mencegah penyebaran wabah DBD di wilayah Darupono", jelasnya.

Sementara Agus Subaidi, Kepala desa Darupono menjelaskan bahwa foging yang di laksanakan merupakan pengajuan dari pihaknya dengan alasan karena sebagai bentuk pencegahan dan langkah preventif saja."karena cuaca sekarang musim penghujan, sangat potensial untuk nyamuk berkembang biak",terangnya.

"Kami juga ucapkan terimaksih kepada semua pihak yang telah membantu kegiatan ini, baik dari pihak puskesmas maupun koramil yang turut hadir", imbuhnya. (bz/pendim15)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Koramil Weleri, Bantu Pengamanan Karnaval Siswa Sekolah Di Desa Binaannya

  KENDAL - Babinsa karanganom Serda priyono anggota Koramil 04/Weleri Melaksanakan pengamanan kegiatan Karnaval dan Pentas Seni MI NU 71 Ung...