Selasa, 26 Mei 2020

Babinsa Koramil Brangsong, Dampingi warga Laksanakan Pembatasan Sosial Skala Desa


KENDAL,BRANGSONG - saat pemantauan wilayah, Babinsa Purwokerto Serda M. Zufron dari koramil 0715-12/Brangsong dampingi warga laksanakan pembatasan sosial skala desa di dukuh Krapyak desa purwokerto kecamtan Brangsong guna mencegah penyebaran covid 19 di lingkungan desa tersebut. Selasa (26/05).

Serda Zufron menjelaskan akhir akhir ini saat wabah covid 19 dan perayaan hari raya idhul fitri banyak kampung yang melakukan blokade di masing masing jalan masuk desa di berbagai wilayah kecamatan Brangsong . " kegiatan iini bertujuan untuk mencegah peenyebaran virus corona di lingkungan desa Purwokerto sini, setiap warga desa yang keluar dan sebaliknya warga dari luar yang datang untuk berkunjung harus melalui 1 pintu pemeriksaan oleh sukarelawan desa setempat  setelah di tes suhu tubuhnya dan di wajibkan menggunakan masker", terang Babinsa Purwokerto tersebut

Senada dengan hal tersebut, Sunaryo, salah satu sukarelawan di pos pantau tersebut mengungkapkan bahwa sudah menjadi tradisi setiap hari raya idul fitri warga akan hilir mudik untuk datang berkunjung ke rumah kerabat untuk bersilaturahmi dan  mengucapkan selamat hari raya. "Di tengah situasi pandemi saat ini, kita himbau agar warga tidak melaksanakan hilir mudik dahulu, karena hal tersebut berpotensi menjadi ajang penyebaran covid 19", ungkapnya 

Terpisah, danramil 12 Brangsong Kapten Cba Ajiz Bukhori Muslim menekankan kepada para babinsanya untuk terus memantau perkembangan situasi di wilayah terkait adanya blokade oleh warga di masing masing desa binaanya. " Jangan sampai dengan adanya blokade yang di laksanakan warga mengakibatkan gesekan gesekan sehingga dapat mengganggu kondusifitas di wilayah Brangsong"tegasnya.

(pendimkendal/bazo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Babinsa Koramil Weleri, Bantu Pengamanan Karnaval Siswa Sekolah Di Desa Binaannya

  KENDAL - Babinsa karanganom Serda priyono anggota Koramil 04/Weleri Melaksanakan pengamanan kegiatan Karnaval dan Pentas Seni MI NU 71 Ung...